Selamat Datang di Cafe Digital

Artikel-artikel dibawah ini hanya ditujukan untuk edukasi dan berbagi ilmu. Jika terjadi penyalahgunaan terhadap artikel ini, penulis tidak bertanggung jawab.


“Pembunuhan dengan pisau dapur adalah 100% kesalahan pelaku pembunuhan dan bukan kesalahan sang pembuat pisau”.

Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia

Ditulis oleh Zinedine Zahid on Minggu, 20 November 2011

Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia, solusi yang tepat buat keluarga anda. Tentu kita semua tidak mau kalau sesuatu yang buruk menimpa kita, tetapi ada pepatah mengatakan "Lebih baik sedia payung sebelum hujan". Dari makna pepatah tersebut maka dapat disimpulkan bahwa lebih baik mempersiapkan diri terlebih dahulu sebelum sesuatu tak terduga terjadi pada diri kita. Sesuatu yang buruk yang dapat terjadi pada diri kita bisa bermacam-macam, misalnya mobil atau kendaraan kita mengalami kecelakaan, kebakaran, kecurian, kerusakan akibat kerusuhan, dan lain-lain yang menyebabkan rusak atau hilangnya kendaraan akibat kecelakaan.
Apabila kita tidak mempunyai asuransi yang melindungi  kendaraan kita dengan jaminan asuransi, maka kendaraan kita yang rusak akibat kecelakaan ditanggung oleh anda sendiri. Tetapi jika kendaraan kita telah memiliki jaminan asuransi maka kita tidak perlu khawatir lagi karena asuransi tersebut yang akan menanggung kerugian atas kendaraan kita yang mengalami kerusakan akibat kecelakaan tersebut. Lalu bagaimana cara mengatasi resiko tersebut :

1. Perpotongan Jalur Berbahaya (Junction Jeopardy)

Ada kalanya pengendara motor melaju di belakang sebuah mobil, ketika mobil itu belok kiri, motor melaju bermanuver melewati mobil tersebut di sisi sebelah kanan, ternyata dari arah kiri terdapat kendaraan lain yg melaju alhasil terjadilah kecelakaan.


Cara menghindari kesalahan :
  • Jangan pernah sesekali menyalip dari kanan kecuali perpotongan jalur tersebut bersih dan aman tak ada kendaraan lain.
  • Seandainya memasuki area perpotongan jalur diharapkan memperhatikan posisi kendaraan lain serta lampu sen kendaraan tersebut.
2. Tikungan

Di zona ini pengemudi motor biasanya terlalu kencang sehingga terlalu dekat dengan jalur arah lawan dan menyebabkan gagal menikung maka terjadilah tabrakan dengan kendaraan dari depannya.

Cara menghindari kesalahan :
  • Selalu perhatikan traffic light dan marka jalan, kurangi kecepatan ketika sedang menikung.
  • Masuki garis tikungan dengan penglihatan terbaik untuk melewatinya (bukan seperti pembalap disirkuit alhasil seperti simoncelli).  
  • Apabila tiba-tiba tikungan menyempit (baik keadaan jalan ataupun ada kendaraan lain), jangan panik, karena panik bisa membuat motor hilang kendali / sering juga pengendara yang hilang kendali (human error)
3. Overtaking Oblivion

Tabrakan saat mendahului adalah kasus kecelakaan paling ramai ke tiga dalam kecelakan sepeda motor, meski si pengendara dapat mendahului kendaraan yang melaju lebih lambat.

Cara menghindari kesalahan :
  • Posisikan kendaraan anda dengan tepat dan posisi gear yang pas untuk menaikkan akselerasi sebelum menyalip kendaraan lain.
  • Melihat kaca spion dan area yg tak nampak di kaca spion lalu nyalakan lampu sen dan segera salip secepat dan semulus mungkin, ambil segera jalur semula dan jaga ruang antara anda dan kendaraan lain seluas mungkin.
4. Pemilahan yang Rusak

Pengendara motor berjalan di jalur berbeda dengan kecepatan lebih cepat dari kendaran lain disekitarnya yang akan didahului, namun tiba-tiba salah satu kendaraan pindah jalur tepat didepannya hingga si pengendara motor tak bisa menghindarinya dan akhirnya terjadilah tabrakan.


Cara menghindari kesalahan :
  • Berkendaralah dengan kelajuan yang memungkinkan anda untuk berhenti atau bermanuver dengan tepat.
  • Fokus dan tetap konsentrasi dalam berkendara dengan memperhatikan tanda-tanda yg berpotensi bahaya, lampu-lampu sen kendaraan lain, pejalan kaki, perempatan, jaga jarak antara kendaraan anda dengan kendaraan lain.
5. Berkendara kelompok

Berkendara berkelompok memang mengasyikkan namun dibalik itu terdapat ancaman kecelakaan yang besar. Biasanya kecelakaan terjadi karena kendaraan yang di depan melakukan pergerakan untuk mendahului kendaraan lain (bukan kelompoknya) namun yang dibelakang tidak siap sehingga terjadi tabrakan terlebih bisa beruntun.

Cara menghindari kesalahan :
  • Pastikan mengikuti kendaraan yang berada didepannya (leader/pemimpin).
  • Jangan sekali-kali bercanda atau melakukan pergerakan yang mengganggu konsentrasi berkendara.
  • Fokus  mengikuti kendaraan yang didepan agar mengetahui pergerakan apa yang dilakukannya.
6. Tragedi Putaran

Kecelakaan pada saat putaran (U-Turn) sering terjadi karena pengendara tidak melihat kendaraan lain dari arah yang lain. Kemudian kecelakaan pada area ini terjadi sebelum memutar tetapi ketika menuju tempat putaran pengandara dari jalur kiri tiba-tiba menempuh jalur kanan untuk memutar tanpa melihat kaca spion dan melaju dengan sangat cepat.

Cara menghindari kesalahan :
  • Sebelum menuju putaran pastikan anda sudah berada dijalur yang tepat, jangan memotong dari arah kiri.
  • Saat memutar perhatikan kendaraan dari jalur lain dan atur kecepatan kendaraan (jangan terlalu cepat).
7. Tabrakan belakang

Kejadian dalam tabrakan belakang kerap kali terjadi saat melaju dengan kencang namun tidak memperhatikan kendaraan didepannya yang sedang mengerem. Tidak hanya dalam keadaan kendaraan melaju cepat terkadang terjadi ketika macet kendaraan didepan kita mendadak mengerem meskipun tidak menyebabkan korban jiwa.

Cara menghindari kesalahan :
  • Fokus dalam berkendara baik saat melaju cepat atau pelan.
  • Perhatikan kendaraan di depan dengan tanda-tandanya (lampu sen, lampu rem) Kecelakaan lalu lintas atau dalam berkendara seringkali identik dengan human error. Namun kecelakaan tidak hanya human error, kecelakaan juga dapat disebabkan oleh kendaraan yang tidak “siap” untuk digunakan, infrastruktur jalan yang dilewati, cuaca. Walaupun demikian, kita harus selalu memperhatikan pengendara dengan baik sehingga meminimalisasikan kemungkinan terjadinya kecelakaan. 
Kemudian apa asuransi kendaraan terbaik di Indonesia yang dapat di percaya ? Adira Insurance, Asuransi Kendaraan Terbaik di Indonesia. Masih belum percaya ? mari kita simak wacana dibawah ini !

ADIRA ASURANSI KENDARAAN TERBAIK INDONESIA

Adira Insurance berada di bawah PT.Asuransi Adira Dinamika yang didirikan sejak tahun 2002. Perusahaan di bidang asuransi yang telah memiliki jutaan pelanggan dan perusahaan  terpercaya melayani masyarakat dengan memuaskan. Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia itu memang benar dibuktikan dari testimoni pelanggan yang telah menjadi member. Berikut adalah beberapa testimonial dari para pelanggan :
Saya mewakili manajemen salah satu dealer mobil di Bandung, pada awalnya merasa kurang yakin dengan autocillin karena masih merupakan asuransi mobil baru. Tetapi setelah saya mencoba dan mendapatkan pelayanan yang sangat memuaskan, saya yakin untuk menjadikan autocillin sebagai asuransi yang menjamin mobil-mobil operasional serta mobil-mobil customer kami. Secara prbadi saya juga telah mendapatkan pelayanan yang sangat memuaskan. Karena pada saat mobil pribadi saya yang diasuransikan di autocillin hilang, saya hanya tinggal menghubungi pihak autocillin. Setelah saya melengkapi dokumen-dokumen yang diperlukan, hanya selang kurang lebih satu minggu saya sudah mendapatkan penggantian dari autocillin.
(Lili M Kurnia, Bandung)
Saya baru mengikut sertakan mobil saya di dalam asuransi +/- 2 minggu, kemudian terjadi kecelakaan di mana spion mobil saya pecah. Proses klaim ke pihak autocillin tidak berbelit-belit serta cepat dan didukung oleh petugas yang begitu ramah. Akhirnya klaim pun dapat dilakukan dalam tempo yang cepat.
(I Ketut Bobby Hendrawan, Denpasar)
Selama menjadi nasabah autocillin, saya merasa puas dengan pelayanan yang diberikan. Meskipun saya sudah klaim untuk yang ketiga kali, saya terus dilayani dengan sabar oleh personil autocillin.
(Desak Agung H., Malang)
"…nggak perlu khawatir sewaktu menunggu!"
"Waktu saya butuh derek, autocillin selalu meng-update ketika dalam perjalanan menuju lokasi saya. Jadi… Ngga perlu khawatir sewaktu menunggu!"
(Hilbram Dunar, Presenter/MC)
"…memberikan nilai lebih untuk Perusahaan"
"Bangga deh saat merekomendasikan autocillin ke Pelanggan… saat mereka merasa puas klaim di autocillin, saya juga yang kena 'puasnya' mereka"
(Sonny, Dealer)
Kenapa saya bilang Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia dan sudah teruji kredibilitasnya ? Karena selain dari kesan para pelanggan, juga sejak awal berdirinya Adira Perusahaan asuransi kendaraan terbaik Indonesia ini sudah  puluhan kali mendapatkan penghargaan. Berikut beberapa penghargaan yang diperoleh Adira Insurance sejak tahun 2004-2011


Produk Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia

1. Autocilin
Bagi Anda yang membutuhkan perlindungan menyeluruh, Adira Insurance menyediakan pilihan paket khusus untuk Autocillin Classic dan Autocillin Ikhlas dengan perluasan Jaminan Ganti Rugi Pihak ke Tiga (Third Party Liability) dan Jaminan Banjir (Flood). Paket khusus ini tentunya ditawarkan dengan rate yang lebih rendah bila dibandingkan dengan perluasan secara terpisah. 

  • Autocilin Classic, berguna untuk pelanggan yang menginginkan kelengkapan jaminan dan fitur dalam sebuah produk asuransi kendaraan bermotor. Autocilin Classic memberikan perlindungan berupa penggantian kerugian akibat kehilangan yang disebabkan tindak kejahatan dan penggantian biaya perbaikan akibat kecelakaan.
  • Autocilin Ikhlas, Perbedaan daripada Autocilin Classic adalah Autocilin Ikhlas ditambahkan dua fitur, yaitu berupa pembayaran premi seikhlasnya sesuai ketentuan dan bagi hasil jika tidak  ada klain selama satu tahun.
2.  Motopro

Motopro adalah produk asuransi khusus sepeda motor. Dengan Motopro, pelanggan akan mendapatkan jaminan penggantian kerugian  akibat kebakaran atau pencurian, dan juga penggantian biaya kerusakan yang disebabkan  kecelakaan.


Sebagai tanggung jawab sosial dan upaya perusahaan dalam memberikan kontribusi dalam menciptakan kehidupan yang lebih baik di Indonesia Adira Insurance melakukan kegiatan  sosial yang telah difokuskan pada dua bidang yaitu Pendidkan dan Road Safety.

Road Safety
Dengan slogan I Wanna Get Home Safely, Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia berusaha untuk selalu mengingatkan bahwa faktor terbesar terjadinya kecelakaan adalah merupakan kelalaian manusia. Karena itu kesadaran untuk selalu menjaga keselamatan saat berada di jalan menjadi sangat penting untuk ditingkatkan. Adira Insurance juga mengajak kepada setiap anggota masyarakat untuk bergabung dan mensupport gerakan sosial ini sebagai wujud kesediaan mengisi Commitment Letter mengenai janji untuk selalu menjaga keselamatan pada saat berada di jalan. Untuk setiap Commitment Letter yang terdaftar, Adira Insurance akan mendonasikan Rp 5.000 kepada para korban kecelakaan lalu lintas yang disalurkan melalui Lions Club Jakarta Nusantara, tanpa memungut biaya apapun dari supporter. Donasi ini berlaku untuk 40.000 Commitment Letter pertama.

Pendidikan
Gerakan pendidikan telah dijalankan terhadap beberapa lembaga pendidikan seperti TK Pelita Ampera dan SD Negeri Kenari 01-06. Selain road safety dan pendidikan, Adira Insurance juga aktif dalam layanan kesehatan cuma-cuma bersama dompet duafa dan juga memberikan memberikan bantuan mesin ECG untuk pelayanan pasien kurang mampu.
Capaian besar yang telah diraih Adira Insurance tentu saja tidak terjadi begitu saja. Hal tersebut hanya bisa diwujudkan dengan visi perusahaan yang jelas dan misi yang terarah, kerja keras dan komitemen yang tinggi serta terjaganya konsistensi karyawan dalam mewujudkan nilai-nilai perusahaan Adira Asuransi Kendaraan Terbaik Indonesia

Add Logo ADIRA SEO Festive 2011

{ 7 komentar... read them below or add one }

Anonim mengatakan...

wuih, keren bener nih artikelnya...
Bisa jadi sumber inspirasiku nih...

Semoga Sukses ya bro !!!
salam Blogger Jogja

Anonim mengatakan...

ohhh ternyata adira itu bagus banget yah untuk kendaraan kita...
Saya mau tanya nih, kalau Asuransi untuk Penangkutan ada gak ??? Soalnya saya bekerja di pengangkutan pelabuhan...

Zinedine Zahid mengatakan...

@Mukhammad : O.K, Terima Kasih mas atas dukungannya, dan Kunjungannya ?!

@Yustinus : Oh yang Asuransi untuk Pengangkutan ada mas,, namanya Cargo Insurance. Produk asuransi pengangkutan Cargo Insurance melindungi barang-barang pada saat transportasi, baik darat, laut atau udara, terhadap kerugian finansial yang mungkin timbul akibat:

1. Kecelakaan
2. Tenggelam atau karam
3. Kebakaran
4. Ledakan
5. Lepasnya rel kereta
6. Pencurian, kecerobohan
7. Kecelakaan saat memasukkan/menurunkan muatan
8. Gempa bumi, letusan vulkanis dan petir

Untuk informasi lebih lanjut mengenai asuransi kebakaran silahkan hubungi 021 390 3456 atau kantor representative kami terdekat atau kirim email ke Adira Insurance

Anonim mengatakan...

Kalo gitu saya akan bilang dengan boss saya supaya diasuransikan...
Terima Kasih atas informasinya pak...
Semoga Menang lombanya !!!

Zinedine Zahid mengatakan...

O.K,, sama-sama...
Terimakasih juga atas doanya dan kunjungannya ?!

Eko Marwanto mengatakan...

ikutan kontes SEo lagi gak bos, awal tahun ni banyak nih, salah satunya ane ikut yang hadiahnya rada kecil sewa ruang kantor jakarta murah
kalau yang hadiahnya gede yang dari acer tablet tipis, sama yang diadain Honda

Zinedine Zahid mengatakan...

@eko : Libur gan...
hahaa,,

Posting Komentar